icon-category Digilife

Hooq Dimatikan di Tengah Ramadan, Begini Reaksi Netizen

  • 27 Apr 2020 WIB
Bagikan :

(Ilustrasi/dok. Selular.id)

Uzone.id -- Perusahaan induk Hooq di Singapura resmi akan dimatikan mulai 1 Mei 2020. Tandanya, Hooq Indonesia juga turut ditutup.

Keputusan pahit tersebut sampai menyita perhatian netizen di Indonesia. Meski tidak sampai menjajaki Trending Topic di Twitter, tak sedikit warga Indonesia yang mengaku kehilangan eksistensi Hooq.

Dari pantauan Uzone.id, beberapa netizen Tanah Air banyak yang menyayangkan ditutupnya layanan streaming Hooq.

Baca juga: Layanan Streaming Hooq Dimatikan

Ada yang merasa kehilangan karena Hooq ditutup di tengah bulan Ramadan seperti sekarang, hingga mereka yang mengaku sedih karena sudah terlanjur mengikuti serial orisinal Hooq dan konten-konten lokal lawas.

Country Head Hooq Indonesia, Guntur Siboro mengatakan keputusan diberhentikannya layanan Hooq telah ditetapkan pada 13 April 2020 setelah digelarnya rapat pertemuan untuk mencari solusi nasib layanan streaming ini dengan pemegang saham, Singtel, dan para likuidator.

Semua bermula pada 27 Maret lalu, Singtel selaku pemegang saham utama Hooq mengajukan voluntary liquidation, yang berarti ajuan untuk pemberhentian operasional pada Hooq. Keputusan ini terpaksa diambil berdasarkan pada kebijakan bisnis dan ekonomi yang belakangan sedang terpengaruh oleh faktor eksternal.

Baca juga: Review Galaxy Z Flip, Ponsel Mahal Hanya untuk Cewek?

Meski pandemi corona menjadi puncak dari dampak pemberhentian Hooq, perekonomian di Singapura disebut telah terpengaruh dari perang dagang Amerika Serikat dan China pada pertengahan 2019. Maka, Singtel berupaya untuk memprioritaskan bisnis inti mereka, yaitu telekomunikasi.

Aplikasi Hooq saat ini masih tersedia di platform Apple App Store dan Google PlayStore, namun operasional terakhirnya akan jatuh pada 30 April 2020.

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini